Cara Membuat Resep ROTI JALA AYAM PAPRIKA
Menikmati sarapan pagi menjadi salah satu rutininitas
yang paling menyenangkan di pagi hari. Menu yang disajikan juga
sebaiknya bervariasi agar tak membosankan. Jika biasanya Anda meyajikan
sarapan pagi dengan menu nasi goreng atau roti bakar hari ini Anda bisa
menyajikan roti jala yang dinikmati dengan tumisan ayam dan paprika.
Pasti terasa lebih menyenangkan...!
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
bahan roti jala:
150 gram tepung terigu protein sedang
1/2 sendok teh garam
2 butir telur
250 ml santan dari 1/4 butir kelapa
bahan kuah:
500 gram dada ayam fillet, potong kotak 2x2cm
1 buah bawang bombay, cincang halus
6 siung bawang putih, cincang halus
1/2 buah paprika merah, potong kotak 1x1cm
1/2 buah paprika hijau, potong kotak 1x1cm
6 sendok makan saus tomat
1 sendok makan saus tiram
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
400 ml air
3 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat:
- Aduk rata bahan roti jala. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
- Semprot bentuk jaring di wajan datar anti lengket yang sudah di panaskan di atas api sedang.
- Kuah, panaskan minyak. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan ayam. Tumis sampai berubah warna.
- Masukkan paprika. Tumis sampai layu. Tambahkan saus tomat, saus tiram, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
- Tuang air. Aduk sampai matang. Sajikan roti jala bersama ayam paprika.
Untuk 12 porsi