CARA MEMBUAT RESEP TAHU GORENG BUNGKUS KULIT LUMPIA
Tahu jika tampil begitu-begitu saja pasti Anda merasa
bosan bukan? Nah, agar tahu yang Anda sajikan hari ini tidak membosankan
Anda dapat menyajikannya dengan cara yang bebeda. seperti tahu yang
dilapisi dengan potongan kulit lumpia yang digoreng garing dan renyah
ini.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
1 buah tahu cina, dihaluskan
100 gram wortel parut
50 gram ayam giling
1 butir telur, dikocok lepas
50 gram tepung terigu protein sedang
18 lembar kulit lumpia, dipotong kotak kecil
18 lembar kucai, seduh, tiriskan
minyak untuk menggoreng
bumbu halus:
4 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
Cara membuat:
- Campur tahu, wortel, ayam giling, telur, tepung terigu, dan bumbu halus. Aduk rata.
- Ambil kulit lumpia. Sendokkan isi. Ikat dengan kucai. Goreng sampai matang dan kuning kecokelatan.
Untuk 36 buah