CARA MEMBUAT RESEP PUDING KOPI LAPIS SUSU
Kopi dan susu merupakan pasangan yang sangat serasi.
Selain nikmat dijadikan minuman hangat, kopi dan susu bisa juga hadir
dengan penampilan yang berbeda. Kopi dan susu tak hanya nikmat disantap
hangat tetapi juga lezat disaat dingin. Seperti puding kopi dengan
lapisan susu ini.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
bahan puding susu:
1.200 ml susu cair
1 1/2 bungkus agar-agar bubuk
225 gram gula pasir
1 kuning telur
3/4 sendok teh pasta vanila
bahan puding kopi:
1.200 ml air
1 sendok makan kopi instan
1 1/2 bungkus agar-agar bubuk
225 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
bahan saus karamel:
100 gram gula pasir
200 ml air
3 sendok makan susu bubuk
1 sendok teh maizena dan 1 sendok makan air, dilarutkan untuk mengentalkan.
Cara membuat:
- Puding susu, rebus susu cair, agar-agar, dan gula sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api.
- Ambil sedikit rebusan puding. Tuang ke kuning telur sambil diaduk rata,
- Masukkan lagi campuran tadi ke dalam rebusan puding sambil diaduk
rata. Nyalakan api. Masak lagi sambil diaduk sampai mendidih. Tambahkan
pasta vanila. Aduk rata.
- Puding kopi, rebus air, kopi, agar-agar bubuk, gula, dan garam sambil diaduk hingga mendidih
- Tuang seperempat bagian adonan susu ke dalam loyang tulban bergerigi. Biarkan setengah beku.
- Tuang seperempat bagian adonan kopi. Biarkan setengah beku. Lakukan bergantian sampai adonan habis. Bekukan.
- Saus, lelehkan gula pasir hingga menjadi karamel. Tuang air. Aduk
hingga larut. Matikan api. Aduk-aduk hingga hangat. Masukkan susu bubuk.
Aduk rata. Masak kembali sambil diaduk hingga mendidih. Tambahkan
larutan maizena. Aduk hingga meletup-letup. Dinginkan.
- Sajikan puding bersama saus karamel.
Untuk 26 potong