Cara Membuat Resep LAKSA RASA AYAM
Anda sedang tak ingin menikmati makan nasi untuk menu
makan siang atau makan malan hari ini, Mudah saja, menu laksa ayam ini
bisa menjadi penggantinya. Selain bihun potongan ketupat dapat Anda
tambahkan ke dalamnya untuk memenuhi kebutuhan karbohidratnya.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
1/2 ekor ayam, direbus, disuwir-suwir
1.000 ml kaldu ayam dari rebusan ayam
200 ml santan dari 1/2 butir kelapa
2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
5 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
1 sendok makan garam
3/4 sendok teh gula pasir
2 sendok makan minyak untuk menumis
bumbu halus:
8 butir bawang merah
2 siung bawang putih
3 cm kunyit, dibakar
2 cm jahe
1/2 sendok makan ketumbar
1/2 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh jintan
1 buah cabai merah keriting
1 sendok teh terasi, dibakar
bahan pelengkap:
200 gram bihun
100 gram taoge, diseduh
2 tangkai daun kemangi
1 batang daun bawang, diiris untuk taburan
2 tangkai seledri, diiris untuk taburan
Cara membuat:
- Tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk sampai harum. Tambahkan kaldu ayam. Masak sampai mendidih.
- Masukkan santan, garam, dan gula. Masak sampai matang.
- Sajikan bersama pelengkap.
Untuk 5 porsi