CARA MEMBUAT RESEP CUMI-CUMI PEDAS MASAK REMPAH
Cumi asin memang paling pas dimasak dengan bumbu yang
pedas. Cuci atau rendam terlebih dahulu dengan air panas untuk
mengurangi rasa asinnya. Untuk meningkatkan aroma cuminya Anda dapat
menggorengnya terlebih dulu sebelum masuk kedalam bumbu tumisan.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
300 gram cumi asin, dicuci hingga bersih, diseduh
2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
2 lembar salam
5 lembar daun jeruk, dibuang tengahnya
12 buah cabai rawit merah utuh
1 buah tomat, dipotong-potong
1/2 sendok makan kecap manis
1/2 sendok teh gula merah
200 ml air
100 gram nanas, diiris korek api
2 sendok makan minyak untuk menumis
bumbu iris:
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
5 buah cabai merah keriting
1 cm kencur
2 cm kunyit, dibakar
1/2 cm jahe
Cara membuat:
- Tumis bumbu iris, serai, salam, daun jeruk, dan cabai rawit sampai harum. Tambahkan tomat. Aduk hingga layu.
- Masukkan cumi. Aduk rata. Tambahkan kecap manis, garam, dan gula
merah. Aduk rata. Tuang air. Masak hingga meresap. Tambahkan nanas iris.
Aduk rata.
Untuk 6 porsi