Cara Membuat Resep PERKEDEL TAHU IKAN TERI BASAH
Tahu yang memiliki protein nabati yang baik untuk
tubuh kita ini mamang sudah tak asing lagi bagi masyarakat kita.
Hidangan yang dapat kita jumpai sehari-hari ini biasanya dijadikan
sebagai camilan atau pelengkap teman makan nasi. Agar tak membosankan
menu perkedel kali ini dapat menjadi pilihan pelengkap hari ini.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
1 buah tahu cina, dihaluskan
75 gram teri basah, dicincang halus
1 batang seledri, dicincang halus
1 butir telur
1 sendok makan tepung sagu
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh ketumbar bubuk
1 sendok makan bawang merah, dihaluskan
minyak goreng untuk menggoreng
Cara membuat:
- Aduk rata tahu cina, teri basah, seledri, telur, tepung sagu, garam, merica bubuk, gula pasir, ketumbar bubuk, dan bawang merah.
- Ambil sedikit adonan. Bentuk bulat pipih.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
Untuk 15 buah