Cara Membuat Resep AYAM PANGGANG GAPIT
Saat hari istimewa tiba, menu yang terbuat dari ayam
selalu hadir meramaikan meriahnya meja makan. Menu ayam panggang dengan
gapit bambu seperti ini tak hanya memiliki rasa yang istimewa tetapi
tampilannya yang unik pasti menjadi daya tarik tersendiri.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
1 ekor ayam, dipotong 4 bagian
1/2 sendok makan air jeruk nipis
2 cm lengkuas, dimemarkan
1 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
500 ml air
2 1/4 sendok makan garam
2 sendok makan gula merah sisir
minyak untuk menggoreng
tusuk bambu untuk penjepit
batang pepaya untuk pengikat
bumbu halus:
4 buah cabai merah besar
4 buah cabai merah keriting
6 buah cabai rawit merah
8 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sendok teh ketumbar butiran, sangrai
1 1/2 sendok teh terasi, dibakar
Cara membuat:
- Lumuri ayam dengan air jeruk nipis dan 1/2 sendok teh garam. Diamkan 15 menit.
- Goreng ayam dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai berkulit. Angkat.
- Panaskan 2 sendok makan minyak. Tumis bumbu halus, lengkuas, dan serai sampai harum.
- Tambahkan ayam. Aduk rata. Masukkan air, sisa garam, dan gula merah. Aduk rata. Masak sampai matang dan meresap.
- Jepit ayam dengan dua buah bambu. Ujungnya diberi batang pepaya.
- Bakar sambil diolesi sisa bumbu sampai harum dan kecokelatan.
Untuk 4 porsi