Cara Membuat Resep KUE COKELAT HAVERMUT RENYAH
Hmm... Kue kering coklat. Sajian nikmat bertekstur renyah
ini tak sedikit yang menyukainya. Tak hanya sekedar menjadi camilan yang
asik tapi juga cocok untuk kudapan tamu yang datang ke rumah. Sebagai
pengisi toples sajian ini sangat pas untuk kesempatan yang istimewa.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
175 gram margarin
125 gram gula tepung
50 gram cokelat masak pekat, dilelehkan
2 kuning telur
150 gram tepung terigu protein rendah
25 gram cokelat bubuk
1/2 sendok teh baking powder
50 gram kelapa kering
50 gram havermut, diblender kasar
Cara membuat:
- Kocok margarin dan gula tepung 2 menit.
- Masukkan cokelat masak pekat leleh. Kocok rata.
- Tambahkan kuning telur. Kocok rata.
- Masukkan tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
- Tambahkan kelapa kering dan havermut. Aduk rata.
- Sendokkan adonan di loyang yang dioles margarin.
- Oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celsius 45 menit sampai matang.
Untuk 600 gram